BINGGO

tes

Strategi Pemasaran Dalam Digital Marketing

We're Building Modern And High Software

Strategi Pemasaran Dalam Digital Marketing

Strategi Pemasaran Dalam Digital Marketing

Era modern ini wajib hukumnya untuk menggunakan strategi pemasaran digital agar bisnis yang dijalani semakin dikenal dengan luas. Pemasaran digital sendiri memang harus dilandasi dengan beberapa langkah mulai dari survei target pasar sampai dengan evaluasi mengenai promosi yang dilakukan.

Dibandingkan dengan pemasaran konvensional nyatanya dengan memilih pemasaran digital ini ada beberapa keunggulan yang menjadi nilai tambahnya.

 

Apa saja strategi pemasaran digital yang efektif?

1. Kenali Pangsa Pasar

Langkah pertama yang bisa dilakukan untuk menerapkan strategi ini adalah mengenal terlebih dahulu pangsa pasar untuk produk atau jasa yang dijual. Ada beberapa pertanyaan yang bisa digunakan untuk acuan mengenal pangsa pasar lebih mendalam. Ketiga pertanyaan yang bisa digunakan adalah apa, siapa dan dimana.

Kata tanya “apa” digunakan untuk menanyakan mengenai produk apa yang sedang dibutuhkan saat ini. Kemudian lanjut pada kata tanya “siapa” yakni untuk mengetahui siapa mereka yang membutuhkan produk atau jasa yang dijual ini. Terakhir ada kata tanya “dimana” untuk mendapatkan lokasi berjualan yang tepat sasaran.

Jawaban dari ketiga pertanyaan di atas nantinya akan diringkas dan hasil akhirnya akan mengarahkan pada jenis produk yang akan dipasarkan. Hal ini disebut dengan deskripsi atau personal yang nantinya dimasukkan ke dalam layanan atau produk tersebut.

2. Survey Produk atau Jasa yang Sejenis

Langkah kedua yang harus dipersiapkan adalah mengenal berapa banyak pesaing dengan jasa dan produk yang sejenis. Hal ini merupakan langkah dan strategi pemasaran digital yang krusial. Anda perlu belajar banyak dari bagaimana mereka menjajakan produk atau jasa menggunakan marketing digital.

Tidak ada salahnya untuk saling berbagi ilmu dengan orang yang lebih berpengalaman mengenai marketing ini. Terlebih jika produk dan jasa yang dijual masih dalam satu rumpun karena penanganannya pasti tidak jauh berbeda.

 

Baca Juga : Strategi Digital Marketing Untuk Menarik Pelanggan

 

3. Penentuan Saluran Digital

Era modern ini membuat saluran digital yang bisa digunakan untuk sarana marketing semakin banyak. Nyatanya meskipun banyak Anda tidak perlu menggunakan semua saluran tersebut untuk bahan promosi. Tentu saja beberapa saluran digital yang sekiranya cocok dengan produk atau jasa yang diproduksi.

Bahkan dalam penentuan saluran digital ini tidak boleh asal-asalan karena berkaitan dengan interaksi terhadap pelanggan yang akan membeli produk tersebut. Seperti contohnya untuk produk fashion yang lebih banyak dipromosikan menggunakan sarana Instagram dan Facebook.

4. Memperkuat dan Memaksimalkan Saluran yang Dipilih

Langkah keempat yang bisa dilakukan adalah memperkuat dan memaksimalkan saluran digital yang telah dipilih sebelumnya. Susun taktik atau langkah dan penjadwalan yang benar mengenai penguploadan bahan materi promosi. Jangan lupa untuk menyesuaikannya dengan tujuan pemasaran yang sudah dibuat.

Dengan memaksimalkan beberapa komponen pendukung yang ada tersebut maka proses pemasaran ini bisa lebih maksimal untuk memberikan hasil.

5. Membuat Indikator

Untuk mengukur naik tidaknya sebuah penjualan berdasarkan marketing digital ini Anda wajib membuat sebuah indikator. Indikator ini harus dibuat sendiri karena masing-masing bisnis memiliki perbedaan modal dan juga peningkatan produksinya. Biasanya indikator ini menggunakan ukuran persen agar lebih mudah dibaca.

Sebagai contohnya saluran digital yang digunakan adalah Instagram, setelah menggunakan platform ini maka penjualan online meningkat sebesar 35% dalam tiga bulan terakhir. Kemudian mengenai pencarian dan kunjungan profil mengalami peningkatan sebesar 25%. Didukung juga dengan keterlibatan media lain di dalamnya yakni interaksi pada Instagram sebesar 30%.

6. Evaluasi

Strategi pemasaran digital terbaik yang terakhir ini juga tidak boleh dilewatkan. Anda wajib melakukan evaluasi mengenai marketing digital yang telah dilakukan. Untuk menerapkan hal ini perlu menggunakan platform tertentu sebagai bantuan. Tujuannya adalah melacak mengenai tingkat keefektifan promosi yang sudah dilakukan sebelumnya.

Secara umum untuk evaluasi ini bisa menggunakan Google Analyst atau penyebaran kuesioner online melalui platform yang biasa digunakan untuk promosi.

Dapatkan berbagai keunggulan digital marketing ini

Setelah selesai dengan penerapan strategi dari marketing digital yang dilakukan Anda juga wajib tahu beberapa keunggulan dari marketing digital dibandingkan dengan promosi konvensional. Adapun beberapa kelebihannya bisa dilihat di bawah ini:

• Bisnis yang Lebih Profesional

Anda perlu tahu bahwa marketing digital ini bisa membalut bisnis yang dijalani terkesan lebih profesional. Sebuah bisnis yang berani berselancar di dunia digital dan juga internet bisa dibilang lebih maju dari bisnis lainnya. Sedangkan semaju apa pun bisnisnya namun tidak terlacak di internet masih akan terbilang bisnis jadul.

Selain mempermudah konsumen untuk menemukan produk yang dijual tersebut ternyata penggunaan digital marketing ini juga berguna untuk meningkatkan kredibilitas dari bisnisnya. Sehingga hal ini bisa membangun kepercayaan antara konsumen terhadap produk yang dijual.

Anda bisa menjejakkan setiap postingan penjualan tanpa khawatir terhapus jika menggunakan digital marketing ini. Bahkan ketika hanya menggunakan beberapa saluran saja akan mudah terdeteksi menggunakan saluran yang lainnya. Terlebih jika proses peningkatan kunjungannya juga signifikan.

• Mempermudah Evaluasi Perkembangan

Keunggulan strategi pemasaran digital kedua yang bisa didapatkan adalah mempermudah dalam melakukan sebuah evaluasi. Marketing digital ini melibatkan keberadaan dari internet yang bisa membantu Anda bertemu dengan bisnis lain yang sejenis maupun yang masih dalam satu rumpun.

Jadi secara tidak langsung bisnis yang telah diposting tersebut akan bersaing bersamaan dengan bisnis lainnya di mata pelanggan. Kemudian pelangganlah yang akan memilih produk mana yang sekiranya lebih pas dalam hal kualitas dan juga harganya. Dari situlah proses evaluasi bisa dilakukan setelah beberapa bulan memulai menggunakan digital marketing ini.

• Profit yang Meningkat

Keunggulan ketiga yang didapatkan ketika memanfaatkan digital marketing adalah meningkatkan profit yang didapatkan. Saat ini tidak banyak orang yang masih nyaman dengan cara pembelian offline terlebih jika letak tokonya cukup jauh. Sehingga pengadaan marketing digital dengan pembayaran online ini sangat membantu.

Bahkan untuk pembayarannya tidak hanya disiapkan untuk beberapa jenis bank melainkan juga beberapa jenis e-wallet yang terpercaya. Semakin banyak metode pembayaran online yang disediakan maka semakin banyak menampung pembeli karena kemudahannya.

• Posisi yang Setara dan Strategis

Keunggulan keempat dari digital marketing ini adalah setiap produk atau jasa yang dipasarkan secara online akan mendapatkan tempat yang strategis dan setara. Dibandingkan dengan menggunakan marketing konvensional yang melelahkan dan sulit menjangkau pembeli maka marketing yang satu ini lebih direkomendasikan.

• Memudahkan Pangsa Konsumen

Keunggulan berikutnya yang didapatkan adalah lebih mudah bertemu dengan konsumen yang membutuhkan produk tersebut. Bahkan tidak jarang jika banyak konsumen yang justru mencari produk yang diperlukannya. Jadi jangan lupa untuk mengaitkan beberapa kata kunci yang terkait dengan produk tersebut.

Sehingga ketika diketikkan maka produk Anda akan muncul sebagai produk yang direkomendasikan. Selain meningkatkan kunjungan hal ini juga bisa sekaligus meningkatkan penjualan. Tentunya dengan begitu jangkauan dari pasar online-nya bisa semakin luas dan efektif.

Itulah beberapa hal penting mengenai strategi pemasaran digital dan keunggulannya dibandingkan pemasaran konvensional. Dengan begitu memang penting sekali menerapkan marketing secara digital ini. Semoga artikel Binggo ini bermanfaat.

Binggo

 whatsapp  Instagram  Facebook  Youtube